Laporan Wartawan Tribun Timur, Rudhy
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 2, Supomo Guntur-Kadir Halid (SuKa), usai mengikuti pemaparan visi misi di DPRD Makassar, Minggu (1/9/2013), langsung blusukan di beberapa tempat.
Seperti ke Kaccia Kelurahan Barombong Kecamatan Tamalate, kemudian ke Bottoa Kelurahan Parangloe. Usai dari Bottoa, mereka kemudian menyapa warga di Kelurahan Paccerakang Kecamatan Biringkanaya.
Di Botto, Supomo dan Kadir kaget melihat sambutan luar biasa dari warga setempat. Ribuan warga berkumpul menunggu kedatangan usungan Partai Golkar dan PDIP ini.
Daeng Kulle, salah satu warga setempat menuturkan warga di daerahnya memang sudah lama menunggu kedatangan Supomo-Kadir.
"Sebenarnya bagi sebagian warga di sini, Pak Supomo sudah tak asing lagi. Cuma ada juga warga lainnya yang selama ini belum sempat bertemu langsung dengan Pak Supomo dan Pak Kadir. Makanya antusias warga untuk bertemu dengan beliau sangat tinggi," katanya.
Sementara itu Supomo Guntur mengaku terkesan dengan sambutan luar biasa warga. "Saya tidak sangka mendapat sambutan seperti ini. Warga yang berkumpul betul-betul sangat banyak. Luar biasa," terangnya.
Di depan warga, Supomo menuturkan tak akan mengecewakan warga Makassar. "Kalau SuKa terpilih, kami akan memegang teguh komitmen kami. SuKa tidak akan buatki kecewa," ujar Supomo.