TRIBUNNEWS.COM SUBANG, - Massa buruh di Kabupaten Subang kembali akan mengepung kantor Disnakertrans Subang di Jalan Mayjen Sutoyo Subang, besok Kamis (17/10/2013).
"Besok teman-teman buruh akan mengepung kembali kantor Disnakertrans. Aksi itu mengawal rapat Dewan Pengupahan Kabupaten Subang tentang Kebutuhan Hidup Layak (KHL)," kata Suwira, anggota Depekab dari perwakilan buruh kepada Tribun melalui ponselnya Rabu (15/10).
Rapat Depekab Subang sebelumnya, pekan lalu sempat deadlock karena perwakilan buruh dan pengusaha berselisih paham terkait tunjangan transportasi. Saat itu, perwakilan buruh menginginkan tunjangan transportasi sebesar Rp 15 ribu. Namun, kalangan pengusaha menginginkan Rp 6.000.
"Besok membahas itu lagi. Kemungkinan ada pembahasan lagi. Penetapannya darurat karena tanggal 19 Oktober ini harus ditetapkan," ujarnya.
Suwira mengatakan, massa buruh tetap menginginkan penetapan KHL sebesar Rp 2.2 juta. Hal itu berdasarkan KHL yang dilakukan oleh buruh.
"Kami tetap menuntut janji Pemkab Subang yang akan menyepakati upah layak di Subang sebesar Rp 2.2 juta," kata Supendi, perwakilan buruh dari FKBMI Subang melalui ponselnya.
Jumlah massa yang akan mengepung kantor Disnakertrans, kata Supendi, hampir sama seperti aksi pekan lalu. "Aksi besok akan didukung secara moral juga oleh kawan-kawan buruh di Purwakarta. Jumlah total diperkirakan mencapai 1000 orang," ujarnya. (men)
Soal & Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP Halaman 54, Tumbuhan yang Berkembangbiak dengan Bantuan Manusia
KUNCI JAWABAN IPA Kelas 9 Halaman 95-96 Tentukan Bagaimana Cara Hewan pada Tabel 2.9 Berkembang Biak