News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pembunuh Mahasiswi UNM Terancam Hukuman Mati

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Asr (tengah), Diduga pelaku pembunuhan Nur Halimah diamankan Aparat kepolisian usai dijemput paksa dari Kota Pare-pare untuk menjalani pemeriksaan di Kantor Polsek Rappocini, Makassar. Kamis (10/10/2013). Pelaku membunuh teman kerjanya kemudian memperkosa jenazahnya di tempat kerjanya. (TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR)

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Kejaksaan Negeri Makassar siap melimpahkan berkas perkara tersangka Aris (20), ke Pengadilan Negeri Makassar dan siap untuk disidangkan.

Kasipidum Kejari Makassar Irwan, mengatakan, tersangka dikenakan pasal 340 dan 338 KUHP, dengan hukuman mati.

"Berkas pembunuh Nur Halimah sudah rampung, dan berkasnya sudah dilimpahkan ke Pengadilan. Kita tunggu saja proses persidangan," ujar Irwan, Kamis (23/1/2014).

Aris yang merupakan pelaku pembunuhan sadis yang menewaskan seorang mahasiswi Universitas Negeri Makassar (UNM), Nur Halimah di Ruko Ratu Laundry, Jalan Emy Saelan III, Kecamatan Rappocini, Rabu (9/10/2013) lalu.

Sebelum tewas Nur Halimah dipaksa melakukan hubungan intim oleh Aris. Namun Halimah tidak mau melayani Aris, Aris kemudian memaksa korban untuk melakukan hubungan intim tersebut. Karena Aris merasa sangat jengkel atau marah melihat Nur Halimah yang tak mau melayaninya, ia kemudian menikam korban, pada saat korban sudah berlumuran darah dan lemas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini