Laporan Wartawan Pos Kupang, Petrus Piter
TRIBUNNEWS.COM, WAIKABUBAK - Tim Buru Sergap (Buser) Polres Sumba Barat menangkap salah satu pelaku perampokan dan pembunuhan terhadap Pendeta Filmon Neno, Rabu (25/6/2014), sekitar pukul 23.00 Wita. Pelaku bernama PJ, warga Loli, Kabupaten Sumba Barat, diringkus di tempat persembunyiannya, Kamis (26/6/2014) sore.
Kasat Serse Polres Sumba Barat, Iptu Syaiful Badawi, Jumat (27/6/2014) menjelaskan, saat ini Tim Buser Polres Sumba Barat terus memburu pelaku lainnya yang telah diketahui identitasnya. Karena itu, Polres Sumba Barat mengimbau warga agar proaktif memberikan informasi guna mempercepat penangkapan dan memproses hukum para pelaku.
Syaiful menjelaskan, setelah kejadian, Tim Buser Polres Sumba Barat memburu para pelaku yang diperkirakan 10 orang sesuai keterangan saksi dari keluarga korban pembunuhan. Hasilnya, Kamis (26/6/2014) sore, Tim Buser berhasil menangkap PJ di tempat persembunyiannya. Saat ini, tim masih berada di lapangan karena mendapat informasi, beberapa pelaku berusaha melarikan diri keluar Sumba Barat.
Hasil keterangan sementara dari PJ, pelaku perampokan dan pembunuhan mengaku diajak ikut melakukan perampokan.
Meski demikian, penyidik tidak serta merta mempercayainya. Penyidik terus mendalami keterangan PJ guna mengungkap motif pembunuhan, apakah karena direncanakan matang atau karena murni perampokan.
Namun, kata Syaiful, untuk sementara, fakta lapangan menunjukkan telah terjadi aksi pencurian disertai kekerasan yang menyebabkan nyawa manusia melayang.
"Kami berjanji mengusut tuntas kasus ini secepatnya," ujar Syaiful.