News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Warga Lamongan Tewas Disambar Kereta Tanpa Palang Pintu

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

AWAS BAHAYA - Pengendara menghindari lubang yang menganga lebar di lintasan rel kereta api Stasiun Pesing, Kecamatan Grogol, Jakarta Barat, Senin (14/7). Meskipun sering menimbulkan kecelakaan, kerusakan jalan di perlintasan kereta api ini belum juga diperbaiki. Apalagi pada musim mudik jalur ini akan dipadati pemudik yang lewat. Warta Kota/nur ichsan

TRIBUNNEWS.COM,LAMONGAN - Musriati (45) warga Desa Waru Wetan, Kecamatan Pucuk, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, tewas seketika ditabrak Kereta Api Anggrek di perlintasan rel KA di Waru Wetan Pucuk, Sabtu (19/07).

Menurut saksi mata, Sucipto (50), saat kejadian korban seorang diri mengendarai sepeda motor nopol L 2541 YZ hendak menyeberang di rel tanpa palang pintu.

Saat itu ia sempat berhenti karena ada kereta api melintas dari arah barat. Usai KA dari barat berlalu, korban tanpa menengok ke timur dan melintas di rel kedua ( double track, red).

Bersamaan itu muncul KA Anggrek nomor Log KA 1 yang dimasinisi Sunaryo dan korban ditabrak hingga tewas di lokasi kejadian.

Kapolsek Pucuk AKP Harmuji menyatakan, korban tidak kontrol saat melintas di rel KA.

Padahal ada double track yang sangat memungkinkan KA melintas dari dua arah yang berlawanan dalam waktu yang sama.

"Mungkin korban lupa, apalagi perlintasan itu tanpa palang pintu,"kata Harmuji.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini