News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pelajar Kotamobagu Ditangkap Hampir Salahgunakan Obat

Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah pelajar SMA di Lhokseumawe, Aceh, terjaring razia Sat Polisi Pamong Praja.

Laporan Wartawan Tribun Manado, Edi Sukasah

TRIBUNNEWS.COM, KOTAMOBAGU - Seorang lelaki muda berkulit putih mencangkung, dengan kepala tertunduk di depan ayahnya dan seorang petugas Polisi Pamong Praja, Rabu (15/10/2014).

Siswa Kelas IX dan tiga seniornya ini tertangkap di dekat lapangan Molinow, Kotamobagu Barat, sekitar pukul 10.00 Wita. Seorang dari mereka membawa enam strip obat batuk dekorin.

Obat batuk dekorin ini tak dijual bebas. Pol PP heran dari mana ketiganya mendapatkan obat jam sekolah masih berlangsung. Tanpa basa-basi, petugas menggiringnya ke kantor Pol PP.

"Anak-anak ini seperti belum memakainya. Mereka tertangkap tangan membawa obat-obatan yang akan disalahgunakan, makanya kamI amankan," kata Kasi Ops Pol PP Kootamobagu, Bambang.

Ayah siswa tadi menahan kesal. Dia menyerahkan proses hukum kepada Pol PP. "Dia memang pernah coba-coba minum cap tikus, makanya saya sekolahkan di yang berasrama. Eh, malah begini lagi," kata sang Ayah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini