News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Insiden Tolikara

Kapolres Tolikara Dimutasi ke Polda Papua

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bekas kios yang terbakar akibat kerusuhan di Kecamatan Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua, Senin (20/7/2015). Berbagai pemangku kepentingan di Karubaga menegaskan bahwa kendati konflik diawali penolakan salat id, tetapi konflik disebabkan faktor miskomunikasi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah insiden penyerangan terhadap umat Muslim di Karubaga, Tolikara, Papua, Jumat (17/7/2015) lalu, Kapolres Tolikara AKBP Suroso dimutasi dan digantikan AKBP Musa Korwa.

AKBP Suroso dimutasi ke Inspektorat Polda Papua. Acara ‎serah terima jabatan berlangsung di aula Rastra Samara Polda Papua yang dipimpin oleh Wakil Kapolda Papua, Brigjen Rudolf Roja.

Ka‎bareskrim Komjen Budi Waseso membenarkan soal mutasi Kapolres Tolikara. "Benar, hari ini dilakukan sertijabnya. Mungkin ada penilaian dari pimpinannya, yaitu Pak Kapoldanya," tegas Budi di Bareskrim, Senin (27/6/2015).

Budi menambahkan mungkin ada penilaian tersendiri dari pimpinan terhadap Kapolres Tolikara hingga akhirnya dimutasi.

"Saya kira pastinya ‎tidak asal copot, karena ada penilaian internal dalam prosesnya. Mungkin itu karena pengambilan-pengambilan keputusan bisa saja ada keteledoran ada kesalahan-kesalahan sehingga muncul insiden kemarin," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini