TRIBUNNEWS.COM, BREBES – Antrean kendaraan pemudik Natal dan Tahun baru 2016 dari arah Jakarta-Semarang terjadi di jalur pantura Wanasari hingga memasuki Kota Brebes, Jawa Tengah, sepanjang 5 km, Rabu (23/12/2012) malam.
Volume kendaraan yang didominasi mobil pribadi berpelat Jakarta ini mulai mengalami peningkatan sejak sore hari.
Dari pantauan , antrean kendaraan terjadi di sejumlah titik, di antaranya di pusat oleh-oleh, Alun-alun Brebes, dan Kompleks Pasar Limbangan.
Untuk mengurai antrean, petugas Satlantas Polres Brebes melakukan rekayasa lalu lintas dari arah Jakarta ke Semarang di jalur pantura wanasari hingga Alun-alun.
Petugas mengurai antrean kendaraan dengan contra flow atau pola tiga satu. Salah seorang pemudik dari Depok ke Pemalang, Erik (37), mengaku sudah mengalami kemacetan selama satu jam. Beruntung, memasuki Alun-alun, pola tiga satu diberlakukan.
"Ngantri terus kecepatan cuma bisa 10-20 km per jam," kata Erik. Antrean kendaraan juga terjadi dari arah Semarang-Jakarta karena menggunakan satu jalur jalan. Antrean diperparah dengan perbaikan jalan pengecoran di pantura Pesantunan.