Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Libur tahun baru membawa berkah bagi pedagang layang-layang model pesawat tergang di Pantai Bali Lestari, Serdangbedagai, Sumatera Utara.
Dalam sehari, pedagang memperoleh keuntungan Rp 300 ribu. Ade misalnya, selama libur tahun baru memanfaatkan lonjakan pengunjung Pantai Bali Lestari lebih 100 persen, sehingga penjualan layang-layangnya ikut meroket dibanding libur akhir pekan.
"Kemarin saya dapat Rp 300 ribu. Sejak libur tahun baru ini lumayan keuntungan jualan ini. Saya ini cuma menjualkan barang orang, jadi kalau enggak habis bisa dipulangkan ke pemiliknya," ujarnya Ade, Sabtu (2/1/2016).
Dia menambahkan, semenjak adanya Pantai Bali Lestari, setiap hari berjualan layang-layang untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Apalagi, pengunjung pantai cukup tinggi bila dibandingkan pantai lainnya.
"Syukur sekali semenjak buka pantai ini, istilahnya saya bisa membantu suami menambah penghasilan," ungkap dia.