Laporan Wartawan Tribun Batam Alvin Lamaberaf
TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Sebuah mobil pemadam kebakaran bernomor Polisi BM 9087 HP nyaris menabrak pohon di taman jalan depan Hypermart Batuaji dekat kawasan Plaza Fanindo, Selasa (12/1/2016) sekitar pukul 08.00 WIB.
Menurut Dosi saksi mata, mobil pemadam kebakaran laju dari arah Tanjunguncang menuju kawasan Pasar Fanindo.
Sebelum lampu merah, mobil tersebut menghindari sebuah sepeda motor di depannya.
Saat menghindar ke kanan jalan, mobil tersebut malah naik ke taman tengah jalan dan nyaris menabrak pohon.
"Mobil itu beriringan dari Tanjunguncang katanya mau padamkan api di Holland Bakery yang terbakar. Ada sepeda motor depannya jadi menghindar. Eh malah naik ke taman jalan,"kata Dosi di lokasi kejadian.
Namun tidak beberapa lama, petugas Ditpam, polisi dan warga sekitar berhasil mengevakuasi mobil pemadam kebakaran tersebut.