News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Banyak Utang, Nawi Ajak Kawannya Mencuri

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Dua pelaku pencurian modus bongkar rumah masing-masing Firdaus alias Evi (40) dan Nawi (35) hingga kini masih menjalani pemeriksaan di ruang penyidik Unit Reserse Kriminal Polsekta Medan Timur.

Saat diinterogasi petugas, tersangka Nawi mengaku mencuri lantaran perlu biaya untuk melunasi hutangnya.

"Saya baru ini mencuri pak. Kemarin itu, saya bingung mau cari uang. Karena hutang saya banyak," kata tersangka, Kamis (28/1/2016) siang.

Lantaran sudah kerap ditagih-tagih untuk mebayar hutang, Nawi pun mengajak rekannya Firdaus untuk mencuri.

Saat itu, tersangka berkeliling di seputaran Jl HM Yamin.

Ketika melintas di depan rumah korbannya Handoko (50), tersangka melihat tumpukan broti. Saat itu, muncul niat tersangka untuk menggasaknya.

"Kami main tengah malam pak. Waktu itu kami bawa linggis," katanya. Setelah berhasil mencuri kayu broti milik korban, para pelaku kemudian kabur.

Terpisah, Kepala Unit Reserse Kriminal Polsekta Medan Timur, Inspektur Satu Ucox Rambe ketika dikonfirmasi menyebut korban mengalami kerugian Rp 5 sampai Rp 6 juta.

Rencananya, kata Ucox, kayu broti milik korban itu bakal digunakan untuk renovasi rumah.

"Setelah beberapa hari kita lidik, keduanya kita amankan di Jl Sena. Menurut keterangan korban, ia mengalami kerugian sekitar Rp6 juta," ungkap mantan Panit II Medan Kota ini.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini