News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tiga Pemuda Tewas Usai Pesta Minuman Keras Oplosan

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Belasan jerigen tuak disita dari rumah yang memproduksi tuak dan miras oplosan di Gunungceuri, Jalan Paseh.

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - ‪Tiga pemuda Kelurahan Pasirbiru, Kota Bandung, tewas diduga usai pesta minuman keras oplosan, meski sempat dirawat di RSUD Ujung Berung.

Informasi yang dihimpun Tribun Jabar, ketiga pemuda bernama Riki Nugraha (25), Kustiawan (27), dan Boa (22) dinyatakan meninggal dunia pada Kamis (4/2/2016).

Riki dan Kustiawan meninggal dalam perjalanan ke Rumah Sakit Al Islam sekitar pukul 17.00 WIB, sedangkan Boa meninggal di RSUD Ujung berung sekitar pukul 19.30 WIB.

"Meninggalnya tiga pemuda itu berawal ketika muntah-muntah sekitar pukul 15.00 WIB," kata Kanit Reskrim Polsek Panyileukan, AKP Syahroni, kepada Tribun Jabar, Jumat (5/2/2016).

Ketiga pemuda lalu dibawa ke RSUD Ujung Berung dan sempat diinfus, namun kondisi Riki dan Kustiawan sangat parah sehingga dipindahkan ke RS Al Islam. Boa menyusul kematian keduanya beberapa jam berlalu.

"Berdasarkan hasil keterangan ketiganya sempat pesta miras oplosan. Miras jenis McDonal dicampur susu putih dan fanta. Pesta miras di kediaman Kustiawan, Minggu 30 Januari 2016 pukul 17.00 WIB," kata Syahroni.

Polisi masih memastikan kematian ketiga pemuda, tapi keluarga menolak mereka diautopsi dan telah membuat surat pernyataan keberatan.

Syahrono memastikan kepolisian tetap menyelidiki peredaran miras oplosan di Kecamatan Cibiru. "Selain itu kamu juga melakukan razia miras," beber dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini