News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Waspada Modus Penggelapan Motor, Pelaku Pura-pura Bawa Motor Butut

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Hanya bermodal motor butut, Andika (27) mendapatkan motor lebih gres. Caranya menipu berakhir setelah polisi menangkapnya.

Modus warga Kabupaten Siak berpura-pura mendorong motor bututnya, lalu ia minta tolong kepada calon korbannya untuk diantarkan ke bengkel.

"Korban yang masuk perangkap kemudian dimanfaatkan tersangka. Tersangka kemudian meminjam motor korban, alasannya membeli minyak. Kesempatan itulah yang dimanfaatkan tersangka untuk melarikan motor," terang ‎Kapolsek Rumbai, AKP Hendrizal Gani, "Minggu (14/2/2016).

Polisi sudah lama mengincar Hendrizal. Setelah mendapat laporan dari korban, polisi langsung memburu Andika.

"Kita dapati informasi tersangka tengah bertransaksi menjual motor di perbatasan Minas -Siak. Tim bergerak dan menangkapnya," terang Hendrizal.

Menurut pengakuannya, tersangka Andika pernah menipu menggunakan modus yang sama di Dumai, Siak, dan Pelalawan. Polisi masih mengembangkan kasus ini dan menyita lima motor.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini