News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mayat Pria di Sungai Deli Diduga Belum Dua Hari Meninggal

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mayat pria tanpa identitas yang ditemukan warga di bantaran sungai Deli, Jl Mangkubumi, Kelurahan Aur, Kecamatan Medan Maimun saat dievakuasi dari dalam sungai

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Mayat pria tanpa identitas yang ditemukan di bantaran sungai Deli, tepatnya di Jl Mangkubumi, Kelurahan Aur, Medan Maimun diduga baru satu malam terendam di dalam air.

Pasalnya, tubuh korban belum menggelembung seperti halnya korban-korban tewas tenggelam pada umumnya.

Saat dievakuasi ke atas daratan, jenazah pria yang mengenakan kaos hitam celana panjang ini sudah kaku. Bagian tubuhnya juga sudah tampak mengelupas, namun belum mengeluarkan bau.

"Kalau satu malam, mungkin saja pak. Karena jenazahnya belum gembung. Apalagi kondisinya belum berbau," ungkap sejumlah warga di lokasi penemuan mayat, Rabu (16/3/2016) sore.

Diduga kuat, korban tewas karena tergelincir ke dalam sungai. Namun belum diketahui secara pasti kenapa korban bisa tenggelam.

"Warga sini aja enggak ada yang berani main-main di sungai ini pak. Karena banyak lubuk (lubang) nya," ungkap sejumlah warga.

Di lokasi kejadian, warga yang merasa penasaran sempat mengambil gambar korban.

Kapolsekta Medan Kota, Komisaris Ronald F Sipayung turun langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini