Laporan Wartawan Banjarmasin Post Rahmadhani
TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Setelah sidang isbat yang dilakukan pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Agama RI memutuskan awal Ramadan 1437 Hijriah jatuh hari Senin (6/6/2016), melalui pengeras suara Imam Masjid Raya Sabillal Muhtadin Syaiful Rahman langsung mengumumkan ke seantero masjid.
Seruan untuk melaksanakan salat tarawih pun menggema seantero masjid terbesar di Kalsel itu.
Jemaah yang sudah memadati Masjid Raya Sabillal Muhtadin sejak usai waktu salat magrib pun langsung mengikuti imam untuk melaksanakan salat tarawih.
Jemaah sendiri sudah membeludak hingga ke bagian taman Masjid Raya Sabillal Muhtadin Banjarmasin.
Imam Syaiful Rahman sendiri memimpin dalat dari bagian teras, untuk memberi tempat di bagian dalam bagi jemaah yang datang.
Diperkirakan, 12 ribu jemaah larut dalam kekusyukan salat tarawih perdana Ramadan 1437 Hijriah ini.