Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – Angka kecelakaan yang terjadi selama Operasi Ramadniya 2016 sampai Sabtu (2/7/2016) tercatat delapan kejadian.
Jumlah kasus itu menurun ketimbang kecelakaan yang terjadi pada operasi Ketupat Lodaya 2015 pada periode yang sama.
“Tahun lalu pada Operasi Ketupat Lodaya 2015, jumlah kecelakaan tercatat sebanyak 16 kejadian,” ujar Kabid Humas Polda Jabar. Kombes Pol Yusri Yunus, kepada Tribun melalui sambungan telepon, Minggu (3/7/2016).
Dari delapan kejadian itu, kata Yusri, tidak terdapat korban jiwa.
Adapun korban luka berat tercatat sebanyak dua orang, sedangkan korban luka ringan tercatat sebanyak 15 orang.
Akibat kecelakaan itu kerugian terhitung mencapai Rp 9,5 juta.
“Kebanyakan sepeda motor yang terlibat dalam kecelakaan. Tercatat ada 11 sepeda motor yang terlibat kecelakaan selama tiga hari ini,” kata Yusri.
Yusri mengatakan, delapan kecelakaan itu terjadi di Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Indramayu.
“Untuk wilayah Polres Indramayu tercatat dua kasus. Sedangkan wilayah lainnya satu kasus kecelakaan,” ujar Yusri. (cis)