News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Helikopter Jatuh di Sleman

Sebelum Helikopter Jatuh, Anak Kapten Titus Terus Menangis

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Helikopter milik TNI AD jatuh di kawasan permukiman penduduk di Dusun Kowang, Tamanmartani, Kalasan, Jumat (8/7/2016) sekitar pukul 15.30 WIB.

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Rahdyan Trijoko Pamungkas

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Kapten CPN Titus Benediktus Sinaga, korban helikopter yang jatuh di Kalasan, dikenal ramah oleh tetangganya di perumahan Pratama Green Residence, Kelurahan Kedungpane, Kecamatan Mijen, Kota Semarang.

"Kapten Titus juga aktif dalam kegiatan masyarakat di Kampung. Ia juga dipilih sebagai koordinator keamanan di kampung ini. Kapten Titus sudah seperti saudara sendiri," tutur Sumantri (56), tetangga Kapten CPN Titus Benediktuns Sinaga kepada Tribun Jateng, Sabtu (9/7/2016).

Saat itu rumah Kapten Titus tampang kosong.

Ia menuturkan Titus berangkat setelah salat Id, Rabu (6/7/2016) pukul 10.00.

Setelah itu, kata Man, sapaan akrabnya, sempat mengirim makanan dan makan bersama dengan Titus.

"Sebelum berangkat ke Solo, Kapten Titus bilang wah ada makanan, mau ke Solo jadi saya tidak kelaparan," ujarnya menirukan omongan Kapten Titus.

Sumantri menuturkan istrinya mengaku tidak mengalami firasat apapun saat ditinggal dinas oleh Kapten Titus.

Namun, lanjut dia, anaknya yang masih berusia 1 tahun, Benatius Sinaga, terus menangis.

"Anaknya menangis terus, mungkin firasatnya," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini