News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Warga Medan Johor Blokir Jalan Karya Wisata, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Penulis: Jefri Susetio
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang pedagang berdiri tak jauh dari lokasi pembakaran ban di Jalan Karya Wisata, Medan Johor, Rabu (31/8/2016).

Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Ratusan warga Medan Johor memblokir Jalan Karya Wisata. Petugas kepolisian terpaksa mengalihkan arus lalu lintas di seputar lokasi. 

Pengamatan www.tribun-medan.com, Rabu (31/8/2016), seluruh kendaraan roda dua dan empat yang menuju Jalan Karya Wisata diarahkan ke Jalan Karya Bhakti. 

Petugas juga melarang truk atau mini bus untuk melintas. Artinya, seluruh kendaraan diarahkan menuju Jalan Karya Jaya yang dapat tembus di Jalan Karya Wisata Ujung.

Hingga berita ini diturunkan ratusan warga yang dominan berdagang lama di atas tanah Pertamina yang akan dieksekusi masih berkumpul. Mereka menolak eksekusi dengan membakar ban di tengah Jalan Karya Wisata.

Warga memblokir jalan dengan membakar ban serta membuat penghalang menggunakan batu atau balok. Masyarakat juga berkumpul di tengah jalan agar petugas kepolisian tak bisa masuk.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini