News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wakawuri, Pensiunan dan Veteran Perang Terima Santunan di Kodim Marabahan

Penulis: Rahmadhani
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Memperingati Hari Juang Kartika TNI AD tiap 15 Desember, wakawuri, pensiunan dan para veteran TNI mendapat santunan di Markas Kodim 1005/Marabahan, Jalan Panglima Batur No 1, Kabupaten Batola, Kalimantan Selatan, Rabu (14/12/2016). BANJARMASIN POST/RAHMADHANI

Laporan Wartawan Banjarmasi Post, Rahmadhani

TRIBUNNEWS.COM, MARABAHAN - Wakawuri, pensiunan dan para veteran TNI mendapat santunan di Markas Kodim 1005/Marabahan, Jalan Panglima Batur No 1, Kabupaten Batola.

Markas Kodim 1005/Marabahan pada Rabu (14/12/2016), memberi santunan kepada mereka dalam memeringati Hari Juang Kartika 2016.

Tak hanya santunan, di hari yang sama juga masyarakat dipersilakan datang untuk memanfaatkan pasar murah dan mendonorkan darahnya.

"Agar semua masyarakat bersama TNI bisa merasakan semangat Hari Juang Kartika," ungkap Dandim 1005/Marabahan Letkol Arh Irwan Setiawan melalui Kasdim 1005/Marabahan Mayor Inf Arifuddin.

Sedikitnya 156 warga memanfaatkan pasar murah ini. Sementara ada 103 kantung darah berhasil dikumpulkan dalam kegiatan dono darah.

Hari Juang Kartika TNI diperingati setiap tanggal 15 Desember untuk mengenang para pahlawan dalam Pertempuran Ambarawa, Jawa Tengah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini