TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Sedikitnya 100-an personel Polresta Denpasar dan jajaran melakukan pengamanan untuk pengawalan Schapelle Leigh Corby yang akan dideportasi, Sabtu (27/5/2017).
Corby akan dideportasi malam ini, dengan pengawalan dari pihak Imigrasi dan Kepolisian.
Hingga saat ini, Corby masih terpantau di kediamannya di Jalan Pudak Sari Denpasar Bali.
Pantauan Tribun Bali, dalam pengawalan ini ada dua truk yang melakukan pengawalan, kemudian dua mobil rantis, dan dua mobil Patwal.
Sekitar 100 personel Polisi Polresta Denpasar dan Polsek Kuta, dari Satuan Sabhara dan Reskrim melakukan pengawalan.
Sekitar pukul 10.30 Wita, Kabag Ops Polresta Denpasar I Ketut Widiada melakukan pemantauan ke kediaman Corby.
Baca: Corby Dipulangkan ke Australia Malam Nanti, Imigrasi Pertimbangkan Larangan ke Bali
Kabag Ops dan seorang anggota dari Bapas memastikan kesiapan pengawalan dan penjemputan Ratu Mariyuana itu.
"Untuk pengawalan kami lakukan pengecekan dulu, apakah harus 100 personel akan mengawal atau hanya sebagian saja. Jika memungkinkan tidak akan seluruhnya melakukan pengawalan. Hanya melakukan penjagaan dan pengamanan saja," kata dia.
Baca: Razia Asmara Subuh, Puluhan Pengendara Motor Kocar-kacir
Sementara itu, dua truk dan Patwal serta mobil rantis ada di parkiran Kartika Plaza.
Corby akan dijemput dengan satu mobil kemudian akan dibawa ke Bapas di Denpasar Bali.
Kemudian, baru dikawal untuk pergi ke Bandara Ngurah Rai Denpasar dan terbang ke Brisbane Australia. (ang)