TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Abdul Malik Aziz, suami Indria Kameswari seorang pegawai Badan Narkotika Nasional (BNN), jarang pulang ke rumah kontrakan di Perum River Valley RT 01/RW 08, Desa Palasari, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor.
Abdul Malik Aziz hanya terlihat di akhir pekan saja.
"Jarang pulang ke rumah, hanya terlihat pada akhir pekan saja," kata Eva, tetangga Indria Kameswari kepada Tribun, Selasa (5/9/2017).
Menurutnya, saat pulang Abdul kerap gonta-ganti kendaraan. Ada mobil sedan dengan tipe terbaru. Ada juga mobil MPV dengan model terbaru.
Bahkan, beberapa kali, Abdul sempat membawa mobil biasa.
"Setiap minggu mobilnya beda-beda. Kadang Camry, kadang Fortuner, kadang Avanza. Kalau terakhir kemarin itu ya pakai Ertiga sebelum kejadian,” ucapnya.
"Tetangga semula menduga Pak Abdul itu pemilik mobil dealer bekas," tambah dia.
Berbeda dengan Indria. Indria justru hanya menggunakan motor matic untuk kegiatan sehari-hari.
Tidak jarang, Indria menitipkan motor di Pos Satpam untuk melanjutkan perjalanan menuju Kantor Rehabilitasi BNN, Lido, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Baca: Asyah Menyesal Abdul Malik Tak Ceraikan Indria Sampai Akhirnya Terjadi Pembunuhan
Naik angkot sih biasanya dari depan. Di sini dia pakai motor matic,” kata Eva.
Belakangan hari barulah Eva mengetahui profesi Abdul. Ia menyebut, Abdul merupakan debt Collector.
Sering Cekcok
Di rumah kontrakan type 45 itu, Eva mengemukakan pasangan Indria dan Abdul kerap bertengkar.
Tidak jarang, keduanya memaki dengan kata-kata kasar. Bahkan, makian dengan kata kasar itu sempat ditujukan kepada sang anak yang masih berusia balita.