Laporan Tribun Batam, Eko Setiawan
TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Tidak hanya menurunkan kapal BC 7005 dan 8006, Satgas Pelta untuk tugas SAR dari BC juga menurunkan speed boat Kanwil DJBC Khusus Kepri. Kapal tersebut yakni BC 10021, kapal BC 1410 dan BC 15040.
"Ada lima kapal yang kita turunkan dalam misi SAR dari Bea dan Cukai ini. Kita berharap operasi ini berjalan lancar," sebut Kabit KBLI BC Batam Raden Evy Suhartantio, Rabu (13/9/2017) siang.
Informasi dilapangan, kapal yang terlibat laka laut tersebut antara kapal MT Kartika Segara dengan JBB De Rong 19.
Dari hasil koordinasi dari ILO Singapura sejauh ini berlum diketahui pasti kemana arah tumpahan minyak.
Namun jumlah awak kapal JBB De Rong 19 sebanyak 12 orang. 11 orang Warga Negar China dan satu orang warga negara Malaysia.
Tujuh orang Warga Negara China dalam keadaan selamat, sementara lima ABK warga negara China dan satu Warga Malaysia masih dinyatakan hilang dan dalam pencarian. (koe)