News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bripda Deni Jual Motor Kesayangannya Seharga Rp 30 Juta, Uangnya untuk Bangun Rumah Warga Miskin

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bripka Deni Putra berfoto bersama di depan rumah milik Usman.

TRIBUNNEWS.COM, BIREUEN - Memiliki rumah layak huni tentu harapan dan dambaan semua orang. Ini juga yang diimpikan Usman (65), warga miskin di Gampong Pulo Teungoh, Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen.

Namun, jika Allah berkehendak, pasti akan terwujud.

Akhirnya impian Usman ini menjadi kenyataan setelah seorang polisi berhati mulia tergugah hatinya dan berhasrat membantunya.

Dialah Bripka Deni Putra. Deni rela menjual motor kesayangan miliknya jenis Trail KLX untuk membantu membangun rumah Usman (65), seorang warga miskin.

Usman, warga Gampong Pulo Teungoh, Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen, Aceh tinggal di gubuk reyok tak layak huni.

Baca: Enjang Tak Menyangka Bayinya yang Baru Berusia 3 Bulan Tewas di Tangan Sang Istri

"Saya bertanggung jawab untuk membangun rumah Pak Usman karena kondisi rumahnya sangat tidak layak dihuni. Dinding yang terbuat dari pohon pinang dan atap rumbia sudah bolong, kasihan sekali saya lihatnya," kata Deni seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (22/10/2017).

Deni mengaku sempat mengira bangunan yang dihuni Usman adalah kandang ternak. Ia baru tahu kondisi Usman ketika hendak menyerahkan bantuan daging kurban saat Idul Fitri lalu.

Usman (65) warga Gampong Pulo Teungoh Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireun, Aceh tinggal dirumah tak layak huni, karena rumah gubuknya yang terbuat dari pohon pinang dengan atap rumbiah berukurang 3x4 telah reyot, Minggu (22/10/2017). KOMPAS.COM/ RAJA UMAR

Saat itu, kepala desa mengarahkan Deni untuk menyerahkan langsung daging kurban kepada Usman.

Deni mengaku terkejut saat melihat kondisi Usman yang mulai sakit-sakitan. Selama ini, Usman menghabiskan masa tuanya seorang diri.

Untuk membantu Usman, Deni ingin menjual motor kesayangannya jenis Trail KLX tipe BF SE yang ia beli dua tahun lalu.

Baca: Tak Perlu Paripurna Istimewa, Anies-Sandi Cukup Ketemu Ketua DPRD

Lewat akun Facebook, Deni membuka harga lelang Rp 30 juta atau dapat ditukar dengan bahan material untuk membangun rumah.

"Dijual cepat klx 2016 tipe BF SE kondisi fit tujuan jual untuk didonasikan, membantu pembangunan rumah, Bapak Usman masyarakat di Gampong Pulo Teungoh, Makmur. Bila serius inbox dan boleh tukar dengan barang bangunan senilai Rp 30 juta," begitu yang ditulis Deni dalam statusnya di akun FB.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini