News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Suami Duel Dengan Pria Selingkuhan Istrinya di Alun-alun Ngawi Jadi Tontonan Warga

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Polisi saat berhasil menghentikan pertarungan antara dua pria di Alun-alung Ngawi, Senin (8/1/2018). Perkelahian ini terjadi karena seorang suami marah melihat istrinya berduaan dengan pria lain.

TRIBUNNEWS.COM, NGAWI - Dua pria di alun-alun Kabupaten Ngawi, Senin (8/1/2018), menjadi perhatian banyak orang. 

Sebabnya, dua orang ini duel di tengah keramaian demi memperebutkan seorang wanita. 

Warga sempat kewalahan melerai keduanya, karena salah seorang membawa senjata tajam.

Sedang wanita yang diperebutkan hanya menangis histeris dan jatuh pingsan.

Pengunjung di alun alun Kota Ngawi mendadak dikejutkan dengan ulah dua pria, belakangan masing masing diketahui bernama Supriyanto (29) dan Ary Saputro.

Kedua pria itu berkelahi lantaran memperebutkan seorang wanita bernama Novi  (25) warga Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi.

Kejadian perkelahian itu bermula, ketika Supriyanto warga Desa Padaran, Kecamatan/Kota Rembang, Jawa Tengah memergoki istrinya Novi, sedang berduaan dengan Ary Saputro, warga Desa Gelung, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, di taman alun alun Ngawi.

Kemarahan Supriyanto memuncak ketika istrinya ditegur agar meninggalkan Ary Saputro, namun tidak mengindahkan.

Berawal dari itu, keduanya kemudian saling adu pukul dan berkelahi ditengah alun alun Kota Ngawi.

Ari Saputro, salah seorang pelaku ini sempat menyulut amarah massa yang berada di alun alun, lantaran membawa pisau lipat untuk melawan Supriyanto.

Beruntung Polisi segera datang ke lokasi untuk melerai kedua pria yang sedang berkelahi itu.

Setelah dilerai, kedua pelaku dengan diborgol kedua tangannya digelandang ke Mapolres Ngawi untuk diperiksa.

Menurut Hari, salah seorang saksi mata yang ikut melerai kedua pelaku, sempat dibuat marah dengan ulah kedua pria itu.

"Perkelahian itu terjadi, karena istri Supriyanto, Novi Mutyasari dibawa lari Ari Saputra, salah seorang pelaku yang diketahui membawa pisau lipat itu,"kata Hari yang dikonfirmasi, Senin (8/1-2018).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini