Laporan Wartawan Tribun Jateng, Amanda Rizqyana
TRIBUNNEWS.COM, UNGARAN - Terjadi kecelakaan di Jalan Bawen Dusun Bejalen Barat Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang yang melibatkan toyota Avanza dengan sepeda motor, Rabu (10/1/2018) sekitar pukul 08.15. Akibat kecelakaan itu seorang meninggal dunia.
Kecelakaan itu melibatkan anggota polisi dan pegawai swasta.
Tabrakan melibatkan Toyota Avanza B 1493 TVJ dengan Yamaha Mio GT H6477 TL yang mengakibatkan pengemudi sepeda motor bernama Wahyu Riyadi (24) meninggal dunia.
Wahyu seorang pegawai swasta warga Perum Leyangan Damai RT 02 RW 10 Kelurahan Leyangan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang. Dia mengalami pendarahan di wajah dan meninggal di lokasi kejadian.
Avanza dikemudikan oleh Widiyantoro (39), anggota Polri. Mobil itu diduga sedang menyalip kendaraan lain di depannya namun melebihi marka garis putus.
Widiyantoro warga Desa Banjarsari Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas.
Selain Widiyantoro, di dalam Toyota Avanza juga terdapat Kisroil, anggota Polri yang tinggal di Asrama Brimob Kalibanger RT 01 RW 01 Kelurahan Karangmalang Kecamaan Pekalongan Timur Kota Pekalongan.
Kejadian itu bermula ketika mobil Avanza yang dikendarai Widiyantoro melaju dari Ngampin menuju Bawen dalam kecepatan tinggi.
Avanza menyalip kendaraan di depannya namun melebihi marka garis putus.
Pada saat bersamaan, datang sepeda motor dari arah berlawanan yang dikendarai Wahyu Riyadi.
Tabrakan tak dapat dihindarkan.
Tubuh Wahyu terpental menabrak pembatas jalan, kemudian lanjut tabrak tugu Desa Bejalen, hingga terperosok ke dalam sawah di sisi kanan dari arah Ngampin-Bawen.
Widiyantoro mendapat luka sobek di pelipis sebelah kiri, memar kepala belakang, dan lecet pada tangan tangan. Sedangkan Kisroil menderita luka memar di kepala. (*)