News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Erupsi Merapi

Ada 160 Pendaki di Pasar Bubrah saat Gunung Merapi Meletus

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gunung Merapi keluarkan asap tebal

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Akbar Hari Mukti

TRIBUNNEWS.COM, BOYOLALI - Sebanyak 160 pendaki dikabarkan berada di sekitar kawasan Pasar Bubrah Gunung Merapi saat gunung berapi aktif itu mengalami letusan freatik, Jumat (11/5/2018).

Tim Reaksi Cepat BPBD Boyolali saat ini dalam perjalanan menuju lokasi guna membantu proses evakuasi apabila ada korban.

Kepala BPBD Boyolali, Bambang Sinung, menuturkan tim telah bergerak mendaki ke Pasar Bubrah, setelah mengecek tiga desa radius di bawah 5 km di Selo Boyolali yakni desa Klakah, Jrakah dan Tlogolele.

"Tim sudah naik, memang infonya ada pendaki di Pasar Bubrah. Tapi hingga saat ini kita belum dapat info terbaru," jelasnya.

Baca: Jadi Korban Penyanderaan Napi Teroris, Iptu Sulastri Didoakan Cepat Sembuh

Menurutnya, tim saat ini dikirim dalam rangka memonitor dan membantu proses evakuasi apabila diperlukan.

Ia mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Camat setempat terkait keadaan warga.

Untuk kondisi Merapi saat ini normal.

Pembina SAR Barameru Merapi, Samsuri mengatakan data 160 pendaki itu didapat dari daftar registrasi pendakian Merapi via Selo.

Baca: Staf Kereta Api Bawah Tanah Perkosa Wanita, CEO Tokyo Subways Minta Maaf

Saat ini pihaknya telah memberangkatkan tim untuk mengevakuasi mereka.

"Saat ini tim sampai di pos 1. Kira-kira 2 jam lagi sampai ke Pasar Bubrah. Ada 4 tim yang berangkat, 1 tim berisi 4 sampai 6 orang," kata dia. (Ahm)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini