News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pengakuan ABK Perahu 'Joko Berek' yang Selamat: Saya Terjun Berenang dan Pasrah

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Saiful Bahri (22) ABK Kapal Nelayan Joko Berek yang selamat saat memberikan keterangan kepada Surya, Kamis (19/7/2018). (surya/erwin wicaksono)

TRIBUNNEWS.COM, JEMBER - Peristiwa yang dialami oleh Saiful Bahri (22), Kamis (19/7/2018), mungkin tidak akan terlupakan dibenaknya seumur hidupnya.

Saiful merupakan seorang nelayan ABK yang selamat pada peristiwa kapal terbalik tergulung ombak yang dialami kapal nelayan Joko Berek di Perairan Pancer, Jember.

Ketika ditemui, Saiful, warga Dusun Mandaran, Desa Puger Kidul, Kecamatan Puger, itu mencoba menjelaskan peristiwa kapal terbalik yang dialaminya. Saiful menuturkan kala itu kapal hendak bersandar ke area Plawangan.

Namun, tiba-tiba ombak datang dan menghantam kapal. Tak kuasa menahan hantaman ombak, akhirnya kapal terbalik.

Baca: Gara-gara Tak Mau Disuruh Menanak Nasi, Seorang Ayah Tega Membunuh Anak Kandung

"Ombak besar datang, kapal ngguling. Waktu itu pulang melaut malam, pulang pagi. Saya nekat lompat. Saya berenang pasrah selamat atau tidak. Tak bisa berkata-kata lagi, cuma bersyukur saya bisa selamat," terang Saiful Bahri ketika ditemui di bibir pantai.

Saiful kala itu bersama 21 rekannya di kapal. Ia tidak ingat kondisi rekannya saat kapal terbalik karena sibuk menyelematkan diri masing-masing.

"Tidak ingat saya. Tahunya saya lompat terus berenang ke daerah batu-batu yang dangkal," tambahnya.

Saiful mengaku masih syok dengan kejadian yang menimpanya hari ini. Sebelumnya ia tidak menyadari dan tidak punya firasat soal kejadian buruk.

"Ombak memang besar dan sebetulnya sudah dilarang. Tapi kami butuh uang, jadi nekat melaut," pungkasnya. (Erwin Wicaksono)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Selamat dari Peristiwa Kapal Terbalik di Perairan Pancer Jember, Begini Kesaksian ABK Saiful,

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini