Laporan wartawan Tribun Medan, M Fadli
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -- Warga Jalan KL Yos Sudarso tepatnya di depan pabrik Industri Karet Deli, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, dihebohkan dengan penemuan mayat di dalam selokan.
Mayat tanpa identitas tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang warga bernama Aman (48) yang hendak membuka warung tempat ia berjualan pada Rabu (10/10/2018).
Informasi yang dihimpun melalui Kanit Reskrim Polsek Labuhan, Iptu Bonar Pohan mengatakan, begitu mendapat informasi dari warga, petugas langsung menuju ke lokasi.
Baca: Jono Oge, Kampung yang Bergeser Sejauh 3 Km dan Tertukar Dengan Kebun Jagung
"Jadi setelah kami berada di lokasi, kami menghimpun informasi dari saksi di mana saat itu Anan sedang membuka warung. Anan (saksi) sehari-hari berjualan di depan PT Karet Deli. kemudian saksi melihat tidak jauh dari warungnya seperti boneka. lalu saksi mendekatkan tempat yang dianggap boneka setelah saksi mendekati ternyata itu adalah sesosok mayat laki-laki," ujarnya, Kamis (11/10/2018).
Lalu saksi memberi tahu kepada temannya, sambung Kanit, saksi memberi tahukan warga yang melintas di jalan tersebut dan kemudian masyakat mengabari kantor Polsekta Medan Labuhan.
"Setelah kami melakukan penyelidikan, pada tubuh korban ditemukan luka robek di kepala dan luka robek di dagu. Tidak hanya itu, luka juga terdapat di tempat lain yakni pinggang sebelah kiri dan bagian betis mengalami patah tulang," kata Iptu Bonar Pohan.
Baca: Kisah Merry Jadi Asisten Raffi Ahmad: Terima Endorse, Gaji Puluhan Juta dan Beli Mobil
Diperkirakan jasad Mr X berusia sekitar 70 tahun, kepala plontos dan kulit kuning langsat.
Untuk ciri-ciri korban yang belum diketahui identitasnya mengenakkan pakaian celana dalam warna hitam, celana panjang warna cream, tanpa menggunakan baju.
Jasad Mr x ditemukan dalam keadaan telungkup di dalam selokan. Sementara di pinggir jalan terdapat pecahan kaca yang diduga spion mobil.
"Kami membawa mayat Mr X tersebut ke rumah sakit Bhayangkara untuk dilakukan otopsi," pungkasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Dikira Boneka, Jasad Mr X Ditemukan Mengambang di Selokan,