News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kebakaran di Bandara Ngurah Rai, Bali Dipastikan Tidak Mengganggu Aktivitas Penerbangan

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah kendaraan pemadam kebakaran dari Pos Kunti dan Majahapit bergerak cepat ke arah Bandara I Gusti Ngurahrai.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Angkasa Pura I (Persero), pengelola Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, memastikan kebakaran di area terminal domestik sudah berhasil dipadamkan pada pukul 17.00 WITA, Jumat (19/4/2019).

"Kami ingin menginformasikan bahwa telah terjadi insiden kebakaran di Area Terminal Domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai pada pukul 16. 45 WITA," ujar Corporate Communication Senior Manager Angkasa Pura I Awaluddin, dalam keterangan tertulis.

Awaluddin mengatakan, dengan kesigapan dan kecepatan Petugas PKP-PK dan Avsec Bandara telah berhasil memadamkan api pada pukul 17.00 WITA, dan mengevakuasi penumpang ketempat yang aman dari sekitar lokasi kejadian.

Awaluddin juga menjelaskan, mengenai penyebab terjadinya kebakaran saat ini sedang menunggu investigasi lebih lanjut dari pihak terkait.

Baca: Breaking News: Kebakaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali

Atas kejadian ini manajemen Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali meminta maaf atas ketidaknyaman yang timbul akibat aktivitas pemulihan area yang terkena dampak dari kejadian kebakaran ini.

"Secara umum kebakaran ini tidak mengganggu aktivitas penerbangan di bandara," katanya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai situasi di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Awaluddin mengimbau kepada calon penumpang untuk dapat menghubungi Contact Center di nomor 172 maupun di akun twitter @angkasapura172.

Sebelumnya diberitakan, sejumlah kendaraan pemadam kebakaran dari Pos Kunti dan Majahapit Kuta, Badung bergerak cepat ke arah Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Sirine meraung-raung membelah kepadatan lalu lintas di sana. Berdasarkan informasi, telah terjadi kebakaran di area Bandara I Gusti Ngurah Rai, tepatnya di wilayah terminal keberangkatan domestik.

Diduga akibat kebakaran tersebut, listrik di bandara dipadamkan membuat bangunan gelap.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini