Laporan Reporter Tribun Lampung, Hanif Mustafa
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Polda Lampung masih memeriksa saksi terkait bentrokan dua kelompok di Register 45 Mesuji.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, saat ini pihaknya kembali melakukan pemeriksaan beberapa saksi.
"Saat ini (saksi) masih dalam pemeriksaan," ungkapnya, Selasa (23/7/2019).
Pemeriksaan ini guna melakukan pencarian aktor kerusuhan yang terjadi.
"Masih mengindentifikasi untuk mencari aktor di balik ini semua," paparnya.
Meski demikian, Pandra mengatakan hari ini ada kunjungan Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan didampingi Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Ariyanto dan Kapolda Kapolda Sumsel Irjen Firli Bahuri.
"Kehadiran beliau untuk mengunjungi rumah korban, yang mana dalam pertemuannya untuk memberi suport agar kejadian ini tidak terulang kembali," paparnya.
Baca: Kronologi Lengkap Jefri Nichol Ditangkap karena Narkoba, Hasil Tes Urin, Bukti Ganja, Ibunda Nangis
Baca: Diancam Kurungan 5 Tahun, Nunung Kapok & Mohon-Mohon Direhabilitasi: Gak Akan Ulangi Lagi
Baca: Prabowo dan Megawati Besok Dikabarkan akan Bertemu, Apakah Jokowi Ikut Serta?
Pandra mengatakan selain itu juga dilakukan pertemuan bersama Plt Bupati Mesuji H Saply.
"Dan sudah ada komitmen, Bupati Mesuji beliau menyatakan bahwa kejadian ini yang terakhir dan tak terulang lagi," kata dia.
Pandra menambahkan Pangdam memastikan pihaknya membackup Polri dalam menentramkan situasi.
"Sedangkan Polri berupaya memediasi supaya kondisi makin kondusif tapi persoalan tetap berjalan," tandasnya.
Buru 5 Provokator
Sementara itu polisi sedang mengejar lima orang terduga provokator bentrok di register 45 antara Kelompok Mesuji Raya dengan Mekar Jaya Abadi, Rabu (17/7/2019).