Korban bernama Irza Laila Nur Trisna Winandi (21) warga Karanggeneng, Boyolali.
Saat kejadian tersebut, korban tengah menjemput ibunya dan menunggu di musala.
Baca: Video YouTubenya Dinilai Vulgar, Kimi Hime Menangis & Kirim Pesan Kepada Presiden Joko Widodo
Baca: Pria 62 Tahun Meninggal Mendadak di Gardu Pos Dekat Eks Lokalisasi Dusun Duluran
Baca: OB yang Putus Sekolah Didaftarkan Bimbel, Raffi Ahmad Bereaksi Prestasi Nagita di Sekolah Dibongkar
"Korban menunggu ibunya, dan disitu malah tertabrak truk juga," kataya.
Ibunda Irza merupakan bidan di Puskesmas Mojosongo.
"Ibunya juga seorang bidan di Puskesmas sini," katanya.
Selain merusak gedung dan menewaskan satu orang, empat sepeda motor yang terparkir di puskesmas juga tertabrak.
AKBP Kusumo menyebut, sopir truk tidak menyadari jika di puskesmas sudah ada warga.
"Pengemudi tidak menyadari kalau pagi itu di puskesmas sudah ada warga. Ada satu warga yang menjadi korban," katanya dikutip dari Kompas.com.
Setelah kejadian, jalan Boyolali arah Semarang sempat ditutup sementara waktu untuk proses evakuasi.
Seorang warga bernama Nurhadi (47) menyebut, mendengar dentuman keras saat kejadian.
"Tahu-tahunya sudah nabrak itu," katanya, Kamis (25/7/2019) dikutip dari Tribun Solo.
(Tribunnews.com/Miftah)