"Akibat kejadian tersebut 6 anggota TNI-Polri menjadi korban, TNI 2 orang dan Polri 4 orang,"
"1 personel TNI meninggal dunia, 1 personel TNI terkena panah, 1 personel Brimob kena panah, 3 personel Samapta Polres Paniai kena panah," kata Dedi Prasetyo, Rabu (28/8/2019) dalam keterangan tertulis.
Tak hanya aparat keamanan, dua warga sipil tewas dalam insiden tersebut.
Seorang warga mengalami luka tembak sementara satu orang lainnya terkena anak panah.
Massa disebut juga merampas sekitar 10 pucuk senjata api milik TNI dan menembak aparat yang tengah melakukan pengamanan.
(Tribunnews.com/Miftah)