Perekam berada di jalur yang berbeda dari lokasi kecelakaan beruntun.
Terlihat kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan dalam keadaan rusak.
Ada pula truk hijau yang keluar dari jalur. Mobil kuning pengangkut barang berwarna kuning terlihat dalam keadaan terjungkir.
Api terlihat berkobar dari beberapa mobil. Asap hitam membumbung tinggi.
Mobil terakhir yang terlibat dalam kecelakaan dan terekam dari video tersebut adalah mobil truk berwarna kuning.
Mobil itu terbakar hebat di bagian pengemudi. Petugas kepolisian sudah berada di lokasi dan tengah melakukan evakuasi.
Kapolres Purwakarta AKBP Martius mengatakan ada beberapa faktor yang menyebabkan kecelakaan beruntun.
Seperti faktor pengemudi, kendaraan, jalan, dan lingkungan. Faktor pengemudi seperti sopir yang mengantuk dan kecepatan kendaraan.
Kendaraan yang dipacu lebih atau kurang dari 100 km/jam dapat berpotensi menimbulkan kecelakaan.
Sedangkan faktor lingkungan meliputi cuaca. Namun, di lokasi kejadian kecelakaan beruntun tidak terjadi hujan.
Diketahui, kontur jalan Tol Cipularang KM 91 adalah menurun dan menikung.