Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota AKP Niko Narullah Adi Putra mengatakan ada dua potongan pisau cutter ditemukan pada jasad Ahsanul.
Baca: Sopir Taksi Online yang Ditemukan Tewas di Bogor Mengalami 4 Luka Tusukan
"Sedikit hasil dari autopsi yang tidak bisa kita sampaikan seluruhnya yakni ada potongan cutter, dua ruas potongan karter ukuran lima centimeter di leher korban," katanya saat ditemui di Mako Polresta Bogor Kota Jalan Kapten Muslihat, Jumat (1/11/2019).
Baca: Sopir Taksi Online yang Tewas di Parkiran Bank Ternyata Mantan Bos Tempe Mendoan
Selain ditemukan potongan kater polisi juga menemukan ada empat luka pada tubuh korban.
Dua diantaranya adalah luka tusuk dan dua luka lagi merupakan luka goresan.
Baca: Sopir Taksi Online yang juga Mantan Bos Mendoan Tewas di Depan Bank, Begini Sosoknya Di Mata Warga
"Kurang lebih ada empat luka, dua luka tusuk di leher bagian kiri dan dua luka seperti benda tajam di bagian pundak kiri," katanya.
Sampai saat ini polisi masih melakukan pengumpulan data untuk mencari tahu pelakunya dan motif penusukan.
Kronologi ditemukannya jenazah
Sopir taksi online ditemukan tewas bersimbah darah dalam sebuah mobil Galya silver yang terparkir di depan Bank BRI, Jalan Raya Tajur, kawasan Sindangsari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Kamis (31/10/2019) pagi.
Korban ditemukan sejumlah petugas keamanan atau satpam yang bertugas malam hari di kawasan tersebut sekitar pukul 02.30 WIB.
Seorang Satpam, Enggong, mengatakan pada pukul 02.00 WIB dirinya sempat keluar kantor dan melintasi tempat penemuan korban untuk mencari makan.
Baca: Jadi Calon Tunggal Kapolri Gantikan Tito Karnavian, Idham Azis Janji Tuntaskan Kasus Novel Baswedan
Baca: Kronologi Lengkap Sopir Taksi Online Tewas Dibunuh di Bogor, Korban Digorok Pakai Pisau Cutter?
Namun, saat itu, belum tampak keberadaan mobil silver yang berisi jasad korban tersebut.
"Setelah makan, jam 02.30 WIB, saya lihat ada mobil menghadap ke jalan," ujar Enggong saat ditemui wartawan di lokasi kejadian, Kamis (31/10/2019) pagi.
Kecurigaan awal dirasakan petugas sekuriti lain bernama Nana Jumhana.
Baca: Gibran dan Purnomo Masuk Penjaringan Eksternal, PKS Solo Bakal CLBK dengan PDI Perjuangan?
Saat itu, dia mengaku dipanggil Satpam Nana Jumhana karena ada genangan air di bawah mobil yang terparkir menghadap ke jalan tersebut.