News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penemuan Kerangka Manusia di Bantul, Petugas Temukan Fakta-Fakta Mengejutkan Ini

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kebun Bambu, lokasi penemuan kerangka manusia di Karangjati Desa Bangunjiwo Kasihan Bantul

Laporan Wartawan Tribun Bali Ahmad Syarifudin

TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Kerangka manusia utuh ditemukan di dalam resapan septic tank di Dusun Bangunjiwo, RT 07, Kasihan, Bantul, Minggu (22/12/2019) malam.

Temuan yang sempat menggemparkan warga setempat itu saat ini identitasnya masih menjadi misteri.

Ketua RT 07, Desa Bangunjiwo, Suparno menceritakan, lokasi ditemukannya kerangka manusia itu berada di belakang rumah ES.

Sebelum ada penemuan kerangka itu, ES diketahui telah meninggal dunia dengan cara gantung diri.

"Almarhum ES ini meninggal dunia belum lama. Meninggalnya gantung diri," terangnya, Senin (23/12/2019).

Diceritakan Suparno, ES sudah menikah sejak tahun 2006 silam dan istrinya bernama AS, warga Kota Yogyakarta.

Baca: Dalami Penemuan Kerangka Manusia di Septic Tank, Polri Periksa 3 Orang

Baca: Penemuan Kerangka Manusia di Dalam Septic Tank di Bantul, Korban Diduga Kuat Pembunuhan

Namun, menurut dia, meski sudah menikah warga kampung selama ini tidak melihat keberadaan istrinya.

AS yang merupakan istri dari ES sudah tidak diketahui keberadaannya sejak tahun 2009.

Saat coba ditanya, almarhum ES selalu bilang kepada warga kalau Ia dan istrinya sudah bercerai.

"Tidak ada yang tahu keberadaan istrinya (ES). Warga dikasih tahu katanya sudah cerai," terangnya.

Misteri kehidupan ES dengan istrinya, AS, mulai terungkap dengan ditemukannya kerangka manusia di dalam septic tank, di belakang rumah.

Warga bertanya-tanya, apakah itu memang kerangka AS atau bukan.

Baca: Kerangka Manusia Ditemukan di Septic Tank, Warga Curiga Keberadaan AS yang Sejak Lama Menghilang

Baca: Kerangka Manusia Ditemukan dalam Septic Tank Milik Warga di Bantul

Saat ini memang belum bisa dipastikan, karena kepolisian masih menunggu hasil outopsi dari RS Bhayangkara.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini