"Pagi ini kita sudah di lapangan melakukan penyisiran di sekitar lokasi kapal tenggelam," ungkap Sigit.
Baca: Kisah Pilu Bupati Pelalawan, Terpaksa Gendong Jenazah Anaknya karena Tak Mampu Sewa Ambulans
Baca: Satu dari 10 Korban Kapal TKI Tenggelam Ditemukan Tewas, Tim Lanjutkan Pencarian Hari Ini
Menurut dia, kondisi di laut perairan Rupat Utara saat ini ombak cukup tinggi.
Namun belum menganggu upaya pencarian yang dilakukan.
"Ombak sekarang di sini cukup tinggi, tapi belum mengganggu pencarian yang kita lakukan," terangnya.
Sejauh ini hingga petang semalam baru satu korban yang berhasil ditemukan.
Jasad korban tersebut sudah dievakuasi ke RSUD Dumai.
Sampai saat ini indentitas jasad belum berhasil diidentifikasi.
Masih berada di RSUD Bengkalis.
Bagi masyarakat yang merasa kehilangan pihak keluarga yang ingin berangkat ke Malaysia bisa langsung datang ke RSUD Dumai.
Untuk memastikan apakah pihak Keluarganya atau tidak yang berhasil ditemukan.
Satu Jenazah Ditemukan
Penyisiran lokasi tenggelamnya kapal TKI Ilegal oleh tim gabungan dari Kepolisian dan Basarnas mulai membuahkan hasil.
Tim gabungan menjelang siang menemukan satu korban kapal tenggelam disekitar lokasi penyisiran.
Korban yang ditemukan sudah meninggal dunia dan mengapung di perairan Rupat Utara.