TRIBUNNEWS.COM, MANADO- Update terkini kasus virus corona di Indonesia, kembali diinformasikan pemerintah pusat, Rabu 29 April 2020.
Untuk daerah Sulawesi Utara terjadi 1 penambahan pasien yang terkonfirmasi virus corona.
Total keseluruhan menjadi 44 pasien.
Dengan rincian 44 Pasien terkonfirmasi, sembuh 11 orang, dan meninggal 3 orang.
Tribunmanado masih menunggu penjelasan tambahan dari satgas covid-19 di Sulut.
Secara Nasional Bertambah 260 Orang
Pemerintah menyatakan bahwa masih ada penambahan pasien positif virus corona yang menyebabkan jumlah kasus Covid-19 di Indonesia bertambah.
Berdasarkan data pemerintah hingga Rabu (29/4/2020) pukul 12.00 WIB, ada 260 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.
Penambahan itu menyebabkan hingga kini ada 9.771 kasus Covid-19 di Tanah Air, sejak diumumkannya pasien pertama pada 2 Maret 2020.
Pernyataan ini disampaikan juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu sore.
"Kasus konfirmasi positif akumulasi sampai dengan saat ini adalah 9.771 orang," ujar Yurianto.
Data yang sama juga memperlihatkan bahwa ada penambahan 137 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh.
Mereka dinilai telah sembuh karena dua kali pemeriksaan menggunakan metode polymerase chain reaction memperlihatkan hasil negatif virus corona.
Dengan demikian, total ada 1.391 pasien yang sudah dinyatakan sembuh.
Akan tetapi, pemerintah masih mengungkapkan kabar duka dengan penambahan pasien meninggal akibat Covid-19.
Ada penambahan 11 pasien Covid-19 yang meninggal dalam sehari.
Ini menyebabkan jumlah total pasien Covid-19 yang tutup usia ada 784 orang.
Prediksi Virus Corona di Indonesia Berakhir Juni, Ahli Ini Ungkap Hasil Penelitiannya
Penyebaran kasus virus corona masih terjadi di Indonesia dan negara di dunia.
Penyebarannya yang masif negara-negara yang terinfeksi harus bekerja dengan sangat keras.
Berbagai kebijakan terus dilakukan oleh Indonesia dan beberapa negara lainnya untuk segera membasmi virus corona.
Hal inilah yang juga membuat para peneliti tergugah untuk mencari tahu kapan virus Covid-19 dapat segera berakhir.
Peneliti asal Singapura akhirnya merilis hasil prediksinya kapan waktu berakhirnya virus corona di beberapa negara termasuk Indonesia.
Pada 18 April 2020, Singapore University of Technology and Design (SUTD) mengeluarkan website yang berisikan prediksi kapan pandemi virus corona dunia berakhir.
Melansir prediksi terbaru dari SUTD mencakup tiga perkiraan alternatif dari akhir pandemi secara berurutan.
Melansir Kompas.com berdasarkan prediksi terbaru hingga Minggu (2604) di laman SUTD, secara umum, diperkirakan bahwa pandemi virus corona di dunia akan berakhir 97 persen pada 29 Mei 2020 dan 100 persen pada 8 Desember 2020.
Akhir pandemi 97 persen adalah waktu di mana kurva kasus mulai memasuki area hijau pada grafik.
Artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul Update, Kasus Virus Corona di Sulut Bertambah Menjadi 44 Orang, Pasien Sembuh Tak Bertambah