News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Puluhan Remaja Kedapatan Ngamar di Hotel, Bu Camat Kaget Alat Kontrasepsi dan Obat Kuat Berserakan

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tiga puluh remaja di Kota Jambi yang sedang ngamar di hotel kena razia. Tim Terpadu Kecamatan Pasar yang terdiri dari TNI-Polri, ketua RT dan lurah, dinas sosial, satpol PP merazia sejumlah hotel di Kota Jambi, Rabu (8/7) malam.

TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Tim Terpadu Kecamatan Pasar menyisir hotel-hotel di kawasan Lebak Bandung, Jelutung, Jalan Camar, Sungai Asam, untuk melakukan razia penyakit masyarakat.

Tim yang terdiri dari TNI-Polri, ketua RT dan lurah, dinas sosial, satpol PP juga merazia hotel di Sungai Asam, Pasar Jambi, Tambak Sari, Jambi Selatan Kota Jambi.

Di sebuah kamar di lantai tiga hotel kawasan Sungai Asam, tim menemukan tiga pasangan bukan suami istri berada di dalamnya.

"Astaga, pada ngapain kalian semua disini, ya ampun masih belia semua kalian," kata seorang petugas.

Mereka berenam masih remaja belia.

Tiga puluh remaja di Kota Jambi yang sedang ngamar di hotel kena razia. Tim Terpadu Kecamatan Pasar yang terdiri dari TNI-Polri, ketua RT dan lurah, dinas sosial, satpol PP merazia sejumlah hotel di Kota Jambi, Rabu (8/7) malam. (Tribun Jambi/Aryo Tondang)

Petugas terkejut, pasalnya, ketiganya masih belia.

Kemudian Tim Terpadu pun langsung melakukan penggeledahan kamar tersebut.

Parahnya di kamar tersebut ditemukan barang bukti berupa alat kontrasepsi dan juga obat kuat berserakan.

Baca: Kisah Kakek 62 Tahun Meninggal Dunia Mendadak Saat Tengah Ngamar Bersama Perempuan

Baca: Belum Sempat Berhubungan Badan, Seorang Kakek Tiba-tiba Meninggal Saat Ngamar

Ibu Camat Geleng-geleng

Camat Pasar Kota Jambi Mursidah juga heran atas perbuatan para remaja tersebut.

"Astagfirullah. Ini punya siapa, cepat ngaku. Astaga masih kecil sudah berani-beraninya main kayak gini seperti pasangan sah saja," ujar Mursidah.

Mursidah menuturkan, sejauh ini, pihaknya belum pernah menemukan sebanyak 30 pasang yang bukan suami istri dan masih berusia remaja.

"Saya sendiri merasa sedih karena mereka ini semua masih di bawah umur, tapi sudah berani melakukan perbuatan seperti suami istri," ujarnya.

"Jadi mereka ini semuanya banyak menggunakan kamar hotel untuk melakukan pesta seks, karena kami banyak menemukan barang bukti berupa satu kotak alat kontrasepsi dan juga obat kuat," tambahnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini