Saat ditanyakan, ternyata istri yang bersangkutan akan melahirkan, sehingga langsung diberikan bantuan menuju RSUD Sanjiwani.
Dalam perjalanan, tanpa dibantu tim medis, bayi dalam kandungan tersebut lahir di atas jembatan kembar By Pass Dharma Giri, Gianyar.
“Bayi lahir dalam keadaan selamat dan sehat.
Sekitar lima menit kemudian mobil patroli Polsek Blahbatuh tiba di UGD RSUD Sanjiwani, dan langsung mendapatkan pertolongan tenaga medis.
Kami mengapresiasi kepedulian anggota atas hal ini,” ujarnya.
Baca: Kisah Kapolres Muara Enim Tolong Ibu yang Hendak Melahirkan dan Bayinya Nyaris Keluar di Mobil Dinas
Kabid Humas RSUD Sanjiwani, Anak Agung Gde Putra Parwata mengatakan, bayi tersebut lahir dengan berat badan 3,1kilogram, panjang badan 49 centimeter.
“Bayi terlahir laki-laki, dalam kondisi sehat, saat ini ibu dan anak masih menjalani perawatan,” ujarnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul: Berlangsung Dramatis! 4 Anggota Polisi di Bali Ini Selamatkan Ibu Melahirkan di Atas Mobil Patroli