TRIBUNNEWS.COM - Tiga partai politik (Parpol) telah mendeklarasikan koalisi poros baru untuk mengusung bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumatera Barat (Sumbar) pada Pilkada 2020 mendatang.
Bahkan, koalisi poros baru mengajak parpol lainnya untuk ikut bergabung bersama-sama mengusung bakal calon nantinya.
Balonwagub Sumbar Audy Joinaldy menyampaikan sekaligys, mengapresiasi hadirnya koalisi poros baru.
"Bagus, kalau ada koalisi baru justru meramaikan Pilkada. Makin banyak, makin bagus, dan makin meriah," jelas Audy Joinaldy, Selasa (4/8/2020).
Baca: Persiapan Penyaluran Bansos Tunai Gelombang II Dimulai
Baca: PDIP Godok Delapan Nama Bakal Calon Pilgub Sumbar 2020, Tunggu Rekomendasi dari DPP
Menurut Audy Joinaldy, untuk demokrasi kehadiran poros baru sangat positif.
Mengingat, nantinya masyarakat bakal punya banyak pilihan yang sesuai.
Namun, kata Audy Joinaldy, PPP dan PKS sudah punya pasangan calon (Paslon) Mahyeldi-Audy.
Hal itu dibuktikan dengan hadirnya Audy pada acara konsolidasi PKS, Selasa sore.
"Saya hadir di konsolidasi PKS hari ini juga menunjukan hal tersebut. Beberapa pekan lalu, Mahyeldi juga hadir di konsolidasi PPP, kita kan udah cukup juga (kursi)," tutur Audy Joinaldy.