"Pagi ini cuman dipercepat prosesinya," ujarnya Jumat pagi.
Dari undangan pernikahan yang diterima tribun-timur.com, putra almarhum Prof Sudirman dan Ratnawati Nur itu diketahui bernama Imam Nurjaya.
Imam Nurjaya akan menikahi Yusfiana Majid yang merupakan putri dari Majid dan Rosmiati.
Dari undangan, diketahui keduanya akan melangsungkan akad nikah pagi ini di Desa Wele, Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo.
Dalam undangan itu diketahui acara hanya dihadiri pihak keluarga mengingat pandemi Covid-19 masih berlangsung.
"Berhubung pandemi Covid-19, acara akad nikah hanya dihadiri keluarga," begitu tulisan di undangan.
Diketahui, almarhum Prof Sudirman dikebumikan pada Jumat (14/8/2020) setelah salat Ashar di perkuburan Unhas Patte'ne.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul "Prof Sudirman Dimakamkan di Hari Pernikahan Putranya"
Hari Bahagia Berubah Duka, Ibu Pengantin Wanita Meninggal di Hari Pernikahan Anaknya: Pengantin Kuat
Pernikahan Berubah Duka, Ibu Mempelai Wanita Meninggal H-1 Akad, Sebelumnya Sempat Minta Foto Bareng