Tiba-tiba ada gempa dua kali.
“Gempanya cukup besar, langsung saja jalan keluar rumah. Takut ada apa-apanya,” katanya.
Gempa dengan magnitude 5,9 guncang Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat, Minggu (25/10/2020) pagi ini.
Gempat ini terjadi pada pukul 07:56:45 WIB.
Sedangkan lokasi berada di 8.22 Lintang Selatan (LS),107.87 Bujur Timur (BT) atau di 90 kilometer Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat.
Sedangkan kedalaman gempa berada di 10 kilometer.
Guncangan gempa juga terasa hingga wilayah Solo Raya.
Baca juga: Tsunami Kecil Menerjang Alaska setelah Terjadi Gempa 7,5 SR, Warga Sekitar Dievakuasi
Berdasarkan pantauan di kantor Tribunnews di Jalan Adi Sumarmo No.333, Plalangan, Klodran, Kec. Colomadu, Kabupaten Karanganyar, gempa yang terjadi beberapa detik itu membuat lampu yang tergantung bergerak beberapa saat.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menegaskan gempa ini tidak berpotensi tsunami.