News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ucok Tewas Dihakimi Massa Saat Mencuri Motor Jemaah Salat Subuh di Masjid

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelaku Curanmor, MNH alias Ucok tewas dihakimi warga di sekitar Masjid Taqwa Jalan Soekarno-Hatta Kelurahan Tunggurono Kecamatan Binjai Timur, Rabu (15/12/2020).

Laporan Wartawan Tribun Medan, Dedy Kurniawan

TRIBUNNEWS.COM, BINJAI - Pencuri sepeda motor di rumah ibadah di Kabupaten Binjai, Sumatera Utara berujung tragis.

MNH alias Ucok spesialis pencuri sepeda motor tewas setelah meregang nyawa dihakimi massa.

Ucok dikenal sering menargetkan sepeda motor milik warga yang sedang menunaikan salat berjamaah di masjid.

Ia tewas pada Selasa (15/12/2020) setelah dihakimi warga di sekitar Masjid Taqwa Jalan Soekarno-Hatta Kelurahan Tunggurono Kecamatan Binjai Timur.

Baca juga: Komnas HAM Bakal Komunikasi dengan Direskrimum soal Insiden Tewasnya 6 Laskar FPI

Ia sempat dilarikan ke rumah sakit setelah digebuki oleh warga yang sudah geram dengan aksi kejahatan jalanan seperti pencurian sepeda motor, jambret, dan begal.

"Pelaku sudah hampir tewas, kemudian petugas membawa pelaku ke rumah sakit dan mengamankan barang bukti ke Mako Polsek Binjai Timur. Namun setelah sampai di rumah sakit kurang kebih dua jam pelaku meninggal dunia," kata Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting.

Diketahui pelaku ternyata pernah beraksi serupa di Masjid Agung Binjai medio 2018 silam.

Baca juga: Penginapan Terbakar, 6 Tamu Tewas Terpanggang, Ditemukan Hangus Tertumpuk di Ujung Lorong

Pkali ini kali ini, dia gagal melarikan motor Honda Beat BK 3057 AFE milik Sahbilal Lubis warga Jalan Danau Laut Tawar Gang Melati Kelurahan Sm Rejo Kecamatan Binjai Timur, pada Rabu (15/12/2020) sekitar pukul 04.50 WIB.

Kapolsek Binjai Timur Iptu A Pardede menjelaskan, awalnya korban bersama saksi David Kesuma berboncengan mengendarai sepeda motor, menuju Mesjid Taqwa di Binjai Timur untuk melaksanakan salat subuh berjamaah.

Sesampainya di mesjid pelapor memarkirkan sepeda motor di areal parkir mesjid.

Lanjut Kapolsek, saat salat subuh berjamaah baru dimulai, ada Mariadi saksi lain yang mendengar suara di areal parkiran.

Kemudian Mariadi membatalkan salat, dan melihat seseorang sedang mengutak-atik motor pelapor.

Baca juga: Pesepeda Tewas Ditabrak Pengendara Sepeda Motor, Berawal saat Menyeberang Jalan

Karena melihat seseorang yang mencurigakan kemudian saksi menanyai orang tersebut.

"Saksi Mariadi nanya pelaku, Ngapain disini? dan dijawab terlapor gak ngapain-ngapai. Kemudian terlapor langsung melarikan diri. Dan diteriaki maling...maling," jelas Kapolsek.

Sontak kehening dan kekhusyukan ibadah subuh menjadi riuh.

Warga dan jemaah salat mengejar terlapor hingga masuk ke dalam parit besar.

Kemudian warga sekitar yang sudah berkumpul langsung mencari terlapor di pinggir parit dan menangkap terlapor.

Massa pun menghakimi pelaku curanmor yang sudah meresahkan selama ini.

Upaya penyelamatan nyawa pelaku sempat dilakukan oleh Kanit Reskrim Ipda H Sibuea dan anggota yang terjun ke lokasi.

Namun pelaku telah meregang nyawa dan berlumuran darah dengan barang bukti satu kunci T.

Petugas kemudian membawa pelaku ke RS Djoelham. Namun, hanya bertahan dua jam, pelaku akhir mengembuskan nafas terakhirnya.

(Dedy Kurniawan/tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Pelaku Curanmor di Masjid Tewas Dihakimi Massa, Beraksi Saat Jemaah Ibadah Salat Subuh

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini