Laporan wartawan Tribunparepare.com, Darullah
TRIBUNNEWS.COM, PAREPARE - Seorang bocah 11 tahun dikabarkan tenggelam diterpa ombak di Pantai Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulsel, Rabu (20/1/2021).
Awalnya saat berenang, korban berdua dengan rekannya.
Namun tiba-tiba salah satu dari mereka tenggelam dan menghilang, sementara satu orang temannya berhasil selamat.
Bocah yang dikabarkan tenggelam tersebut bernama Sadewa (11), yang beralamatkan di Jl Pelita, Kelurahan Kakessi, Kecamatan Soreang, Kota Parepare.
Baca juga: Bocah di Parepare Minta Ibunya Tak Ditahan Walau Dipukul Balok Kayu: Pak Polisi, Aku Sayang Ibu
Setelah melihat Sadewa tenggelam, bocah yang berhasil selamat tersebut yang berinisial AM langsung bergegas lari ke daratan.
Ia kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada warga setempat.
Lurah Lumpue, Siswandi mengatakan, anak yang hilang tersebut masih dalam pencarian.
"Mereka berenang berdua, namun salah satu dari mereka tenggelam," ujarnya.
Baca juga: Berburu Burung untuk Konten YouTube, Pelajar Tewas Tenggelam setelah Tak Berhasil Ditolong Temannya
Satu temannya yang selamat langsung melaporkan ke warga.
"Sekarang ini sementara pencarian oleh tim SAR dan BPBD," ujarnya.
Menurut pantauan Tribunparepare.com, hingga saat ini tim masih terus melakukan pencarian korban.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul BREAKING NEWS: Bocah 11 Tahun di Parepare Tenggelam di Pantai Lumpue