TRIBUNNEWS.COM - Nasib malang dialami oleh perempuan dari Indramayu, Jawa Barat, Nisa (22).
Rumahnya kebanjiran setelah tanggul di dekat kediamannya jebol.
Sejumlah ikan gurami yang siap dipanen di empangnya pun ikut terbawa arus air.
Kisah yang ia unggah di akun TikTok @khoirunoct, Senin (8/2/2021), telah ditonton 5,3 juta kali.
"Kemarin masih happy karena niatnya hari ini panen ikan.
Tadi malam masukin bibit, pagi 07.00 tanggul jebol.
Rumah kebanjiran, Ya Allah musibah tidak ada yang tahu," tulisnya.
Baca juga: Viral Bapak-bapak Salah Kamera saat Rekam Kupu-Kupu, Langsung Tertawa saat Tahu Hasilnya
Baca juga: Viral Soal di Buku Sebut Ganjar Tak Pernah Bersyukur, Penerbit Ungkap Hanya Contoh Nama, Dibuat 2008
Baca juga: Sosok Bocah yang Ngadem di ATM Viral, Rupanya Tinggal di Kos Sepetak Bersama Orang Tua dan Kakaknya
Konfirmasi Tribunnews
Saat dihubungi, Nisa menjelaskan kronologi dari video unggahannya.
Selain ikan yang siap dipanen, bibit ikan yang baru ditabur juga ikut terbawa banjir.
Sehari sebelumnya, Nisa dan keluarga menaburkan benih ikan nila sebanyak 3 kuintal.
Namun, terjadi banjir karena tanggul jebol pada Senin (8/2/2021).
"Malam Senin, saya tabur bibit benih untuk beberapa kolam yang sudah dipanen."
"Ada beberapa kolam gurami yang Senin pagi harusnya panen, tapi tanggul daerah rumah saya jebol dua pintu," ujarnya kepada Tribunnews.com, Selasa (9/2/2021).
Baca juga: Aksi 3 Juru Parkir Rela Ditabrak Untuk Hentikan Motor yang Remnya Blong, Videonya Viral di TikTok
Baca juga: Viral Kisah Gadis Terjebak Banjir di Subang, Minta Pertolongan saat Live Streaming di Facebook
Baca juga: Viral Seorang Siswa Baca Puisi Bertema Ayah saat Ujian Praktik, Guru Beri Emoji Wajah Datar