News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kronologi Preman Tembakkan Petasan di Sebuah Rumah Makan, Pengunjung Langsung Lari Bersembunyi

Editor: Miftah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tangkapan gambar rekaman CCTV preman menembakkan petasan ke arah pengunjung rumah makan di Jalan Setia Budi No 78 Kelurahan Tanjung Rejo, Medan Sunggal.

TRIBUNNEWS.COM- Berikut ini kronologi preman tembakkan petasan di sebuah rumah makan di Medan.

Pengunjung pun langsung lari bersembunyi.

Pengunjung rumah makan Master Ayam Penyet Setia Budi Medan lari pontang-panting usai ditembakkan preman petasan pada, Minggu (22/2/2021).

Rizal menceritakan dirinya sedang menikmati makanan saat para preman tersebut menembakkan petasan tersebut ke meja makannya.

"Pada saat saya duduk mau makan, ada segerombolan preman jadi dia tembakkan petasan. Saya sempat kaget juga, saya pikir polisi, rupanya diarahkan petasan itu di meja tempat kita makan," bebernya kepada tribunmedan.com, Senin (22/2/2021).

Ia bersama para pengunjung lainnya langsung lari dan bersembunyi di rumah makan yang ada disebelahnya.

"Langsung pontang-panting saya lari ke rumah makan sebelah," bebernya.

Pascasudah meredah, Rizal langsung keluar menanyakan kejadian tersebut dan menyarankan untuk langsung melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

"Sudah gitu saya tanya apa masalahnya, terus dia bilang dia datang kesini mau minta uang pungli. Dendamlah dia katanya, kau lihat nanti saya akan datang lagi makanya saya tengok saya bilang buat aja langsung laporan," bebernya.

Baca juga: Kepala Sekolah Tewas Dianiaya Warga, Kerpergok Berkunjung di Rumah Selingkuhan yang Sudah Bersuami

Baca juga: Kepergok sedang Berkunjung di Rumah Selingkuhan, Seorang Kepala Sekolah Tewas Dianiaya Warga

Baca juga: Bos Perusahaan di Jepang Didenda Rp 40 Juta Setelah Aniaya Istri Pakai Stik Golf

Rizal menerangkan dia melihat pemilik ayam penyet terluka karena melindungi anak dan istrinya yang tengah hamil.

"Ada yang terluka pemilik Ayam Penyet Master ini, dia melindungi anak dan istrinya karena lagi hamis besar. Rupanya jilbabnya kena petasan itu dan terbakar," ungkapnya.

Aksi beringas preman yang menembakkan petasan di Rumah Makan Master Ayam Penyet Setia Budi Medan sebabkan pemilik terluka bakar.

Amatan tribunmedan.id, di lokasi terlihat para polisi berpakaian biasa telah melakukan olah TKP dan mencari saksi-saksi. Terlihat rumah makan Master Ayam Penyet tersebut tak beroperasi pascakejadian.

Para tetangga yang berada di sebelah lokasi kejadian tampak melihat lokasi tersebut, di sebelah tersebut terdapat toko kelontong dan rumah makan minang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini