News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Viral Gadis Non Muslim Melantunkan Sholawat dengan Fasih

Penulis: Ranum KumalaDewi
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Capture TikTok @chaterine.chika.

TRIBUNNEWS.COM - Akhir-akhir ini viral di media sosial sebuah video yang menunjukkan seorang gadis sedang melantunkan sholawat.

Pada video, gadis itu terlihat secara fasih dalam menyanyikan sholawat.

Postingan video itu diunggah oleh pemilik akun TikTok @chaterine.chika.

Video yang diunggah pada Jumat (22/1/2021), kini telah ditonton sebanyak 6,8 juta kali.

Terlihat pada video tersebut, gadis ini memakai kaos hitam dengan kalung salip di lehernya.

Baca juga: Viral Seorang Pria Menulis Al-Quran, Berjanji akan Diberikan kepada Jodohnya Kelak

Baca juga: Tanggapi Video Viral Bikers Terobos Ring 1 Istana, Paspampres Ingatkan Masyarakat Bijak Bermedsos

Selanjutnya, ia memperkenalkan dirinya.

"Hai salam kenal, namaku Chika,"

"Aku non muslim, tapi aku suka banget kalau dengerin orang sholawatan. Jadi aku pengen nyoba, kalau salah mohon maaf ya,"

"By the way salam toleransi" sambungnya.

Ia pun kemudian melantunkan sholawat dengar suara yang terdengar merdu.

Saat dihubungi oleh Tribunnews.com, gadis bernama Chika Karina ini menyatakan, bahwa dirinya membuat video itu pada hari yang sama ia mengunggah.

Ia lantas menceritakan awal mula dirinya bisa melantunkan syair sholawat.

Gadis yang tinggal di Jakarta ini mengatakan, dirinya tidak secara sengaja menghafalkan lantunan sholawat.

Ia menyebut, sedari kecil memang sudah terbiasa mendengarkan lantunan sholawat.

"Dari kecil aku udah biasa mendengar sholawat dikarenakan asisten rumah tangga (ART) ku rata-rata beragama muslim," terangnya Kamis (25/2/2021).

Karena hal tersebut, ia mengaku nyaman ketika melantunkan lantunan sholawat.

Ia berujar, dirinya merasakan damai dan tenang.

"Dari kecil ngerasa nyaman aja untuk melantunkan sholawat, karena ngerasa tenang dan damai," ujarnya.

Lantaran hal itulah, gadis berusia 18 tahun ini, mengaku sering tidak sadar sedang menyanyikan sholawat di mana pun ia berada.

Ia bertutur, hampir setiap hari dirinya melafalkan sholawat.

"Dengerin sih nggak setiap hari juga, tapi kalau melafalkan iya, hampir tiap hari,'' tuturnya.

Lebih lanjut, gadis yang biasa dikenal di media sosial dengan panggilan Chaterine Chika atau Chickenpopp ini membeberkan, selain terbiasa melantunkan sholawat, ia juga sering mendengarkan dan melafalkan lagu muslim lainnya.

Syair lagu "Ya Robbi Bil Musthofa" merupakan satu diantara lagu muslim, yang paling suka ia dengar dan lafalkan. Meski tidak sesering dirinya saat menyanyikan sholawat.

"Itu aku suka banget dengerinnya,"

"Apalagi suasana lebaran dengerin lagu itu wah rasanya adem banget," tandasnya.

Kendati sering melafalkan lagu muslim, Chika mengaku mengalami kesulitan saat melafalkan syair-syair tersebut.

Mengingat bahasa yang digunakan, yaitu bahasa arab.

"Mungkin iya karna aku nggak terlalu belajar banget, hanya karna aku suka dan merasa tenang jadi aku suka mendengarkan dan mungkin beberapa perkataan ada yang salah," ungkapnya.

Selain itu, pemilik akun Instagram @chaterine.chika ini menuturkan bahwa keluarganya tidak memepermasalahkan mengenai kebiasaan dirinya itu.

Bahkan, ia mengatakan keluarganya juga suka mendengar lagu muslim.

Menurut Chika, keluarganya selalu mengajarkan dirinya untuk bisa bertoleransi dengan baik.

"Keluargaku selalu mengajarkan, kita sebagai manusia selalu hidup berdampingan,"

"Jadi harus bisa menghormati dan menghargai setiap ras, suku budaya, serta kepercayaan yang dianut orang-orang disekitar kita," imbuhnya.

Selanjutnya, ia menyampaikan, bahwa saat mengetahui postingan yang ia unggah viral, keluarganya pun mengaku bahagia.

"Karena dari situ orang-orang banyak bisa belajar, bahwa toleransi itu sangat indah," ujar Chika.

Baca juga: VIRAL Pria Tulis Al-Quran untuk Jodohnya, Mengaku Hanya Menebali, Tak Berani jika Tak Ada Sarana

Baca juga: Video Viral Driver Ojol Rela Terobos Banjir di Semarang Demi Antarkan Pesanan Makanan ke Pelanggan

Kemudian, saat dirinya mengetahui bahwa video yang ia unggah viral, Chika mengaku senang.

"Senang banget, videonya bisa viral gitu,"

"Jadi aku juga bisa melihatkan kepada orang-orang bahwa toleransi itu sangat diperlukan," ucap Chika.

Lebih lanjut, saat mengetahui postingan yang ia unggah etrsebut dibagikan ulang oleh para akun di media sosial, ia pun tidak mempermasalahkan.

Namun ia menyayangkan, bila akun-akun tersebut tidak menyertakan nama dirinya, sebagai pemilik video.

Atas video yang ia unggah tersebut, kini postingannya telah banyak menuai komentar dari para warganet. Diantaranya:

"Udah cantik, suaranya merdu, plus toleransi banget." tulis @kagaktaulah

"Keren banget." sambung @momollorrr

"Subhanallah jaga toleransi yang kuat kakak." timpal @pitrieccaa

"Salam toleransi." ujar @ronalkrnt0

(Tribunnews.com/Ranum Kumala Dewi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini