TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan yang menewaskan bocah berumur 2 tahun terjadi di Kabupaten Bungo, Jambi.
Korban berinisial KPA tewas usai terlindas mobil dinas berjenis Triton.
Insiden yang melibatkan mobil pelat merah ini terjadi pada Rabu (7/4/2021) pagi.
Saat itu, mobil sedang dikendarai oleh ER (48) melindas korban tepat Jalan Perkarangan Mini Market Tentram, Kelurahan Batang Bungo, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo.
Baca juga: Bocah Kelas 5 SD Jadi Korban Tindak Pidana Perdagangan Orang di Jakarta Utara
Informasi yang dihimpun, korban merupakan warga BTN Bungo City Residence Blok Z Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo itu pergi bersama orangtuanya.
Saat itu, dia terlepas dari pegangan orangtua dan bergeser sedikit, namun nahas, belum lama pergi dari orangtuanya, sebuah mobil plat merah mundur dan tiba-tiba melindas korban.
Kabarnya, sang sopir tidak melihat adanya bocah yang berjalan di belakang karena kondisi mobil terlalu tinggi.
Saat kejadian, warga yang ada di TKP histeris dan meminta pertolongan.
Tak lama kemudian bocah malang itu langsung dibawa ke rumah sakit umum Hanafie Bungo.
Sempat mendapatkan pertolongan medis, tapi sayang nyawa korban tidak bisa tertolong.
Kapolres Bungo melalui Paur Humas Polres Bungo, Iptu M Nur membenarkan adanya kejadian tersebut.
Baca juga: Remaja Lecehkan Bocah, Orangtua Korban: Saya Selalu Mimpi Melihat Anak Saya Digauli Seseorang
Menurutnya saat ini korban sudah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan.
"Petugas sudah turun kelapangan untuk melakukan olah TKP, dan barang bukti kita amankan," kata M Nur.
Menurut dia, atas kejadian itu, Polres Bungo menetapkan ER sebagai tersangka.
Mobil dinas tersebut diketahui dipegang oleh Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bungo, yakni ER.
Artikel ini telah tayang di Tribunjambi.com dengan judul BREAKING NEWS Tabrak Bocah Pakai Mobil Dinas, Seorang Kabid di Bungo Ditetapkan Sebagai Tersangka
(Tribunjambi.com/ Muzakkir)