Ternyata, meninggalkan rumah tanpa pamit sudah dilakukan Ervina sebanyak tiga kali.
Keterangan dari pihak kepolisian, kejadian seperti ini sebelumnya telah dua kali terjadi namun kemudian mereka bertemu dan berbaikan kembali,.
Khairudin Siregar berharap kali inipun istrinya mau pulang secara baik-baik untuk kembali hidup bersamanya.
AKP Marupa Sibarani menjelaskan, bahwa istri yang bersangkutan bermula menghilang di Mal SKA Pekanbaru.
Kejadian ini terjadi saat si istri ditinggalkan Khairuddin Siregar di Mal SKA Pekanbaru bersama anaknya untuk mengurus sesuatu ke Jalan Harapan Raya.
Selang ditinggalkan Khairuddin, saat tengah bersama anaknya, sang istri berpamitan kepada anaknya untuk ke toilet.
Namun setelah ditunggu beberapa lama si istri tidak kembali ke tempat anaknya, lalu anaknya melaporkan ke Khairuddin Siregar bahwa ibunya telah pergi begitu saja.
Berita kasus orang hilang.
( Tribunpekanbaru.com / Ikhwanul Rubby )
Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Sayembara Rp 75 Juta, Ini yang Terjadi Sebelum Istri Menghilang, Benarkah Bukan Kali Pertama Pergi?