TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Sumatera Utara diguncang gempa hebat pada Jumat (14/5/2021).
Pusat gempa yang terjadi di hari kedua Lebaran 2021 berada di Kabupaten Nias Barat, Sumatera Utara.
Getaran gempa bahkan terasa sampai ke Kabupaten Tapanuli Selatan.
Berdasarkan data yang dirilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, kekuatan gempa di Nias Barat mencapai 7,2 skala richter.
Baca juga: BREAKING NEWS: Gempa M 7,2 Guncang Nias Barat Sumatera Utara
Bukan hanya di Nias Barat saja, Kota Medan juga diguncang gempa.
"Gempa terjadi sekira pukul 13.33 WIB," kata petugas PGR I Medan dalam grup WhatsApp Media Info BMKG SU, Jumat (14/5/2021).
Menurut petugas PGR I Medan, pusat gempa di Nias Barat berada di kedalaman 19 kilometer, persisnya di 141 kilometer barat daya Nias Barat.
Untuk Kota Medan sendiri, kata petugas, pusat gempa berada di 455 kilometer barat daya Kota Medan.
Baca juga: Pengalaman Penanganan Gempa Bumi Jawa Timur M6,1
"Gempa ini tidak berpotensi tsunami," kata petugas PGR I Medan.
Dalam siaran persnya itu, BMKG juga menyebut Nias Selatan turut diguncang gempa pada titik 151 kilometer barat daya.
Bahkan, di Nias juga diguncang gempa pada posisi 172 kilometer barat daya.
Dalam grup WhatsApp BMKG itu disebutkan bahwa gempa dirasakan warga di kawasan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan.
Baca juga: Gempa Magnitudo 5,7 di Kepulauan Mentawai, Warga Tuapejat Siaga dan Mengungsi ke Gereja
Getaran seperti truk melintas juga dirasakan di Tarutung, Tapanuli Utara.
Terasa di Padang dan Tapsel
Gempa dahsyat 7.2 mengguncang Pulau Nias dan pantai Sumatera Jumat 14 Mei 2021 sekitar pukul 13.33.07.
Gempa berpusat di lokasi 0.10 LU, 96.53 BT atau 141 km Barat Daya Nias Barat, Sumut di kedalaman 19 km.
Gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Netizen mengungkap getaran gempa dahsyat ini terasa di Sibolga, Pandan, Tapteng hingga Padang, Sumbar.
Kekuatan : 7.2 SR
Tanggal : 14-May-2021
Waktu Gempa : 13:33:07 WIB
Lintang : 0.10 LU
Bujur : 96.53 BT
Kedalaman : 19 Km
Lokasi:
Off West Coast of Northern Sumatra
Keterangan:
141 km BaratDaya NIASBARAT-SUMUT
151 km BaratDaya NIASSELATAN-SUMUT
172 km BaratDaya NIAS-SUMUT
455 km BaratDaya MEDAN-SUMUT
1339 km BaratLaut JAKARTA-INDONESIA
Informasi Tsunami :
Gempa ini tidak berpotensi TSUNAMI
(Argus A)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul BREAKING NEWS Nias Barat Diguncang Gempa Dahsyat, Getaran Terasa Sampai ke Tapsel